JOHN BROOKER HABISKAN 10 TAHUN UNTUK BUAT 'NAGA HIJAU RAKSASA'
Ketika berkunjung ke rumah John Brooker, jangan kaget jika
Anda mendapati seekor naga hijau tengah tidur di halaman rumahnya. Itu
bukan naga sungguhan, melainkan pagar tanaman yang sudah diukir sedemikian rupa menjadi
naga hijau raksasa oleh si pemilik rumah sendiri.
Tak tanggung-tanggung, Brooker menghabiskan waktu 10 tahun untuk membentuk pagar tanaman sepanjang 150 kaki yang ada di rumahnya agar berbentuk naga. Awalnya Brooker hanya ingin mengubah bentuk pagar tanamannya saja. Namun keluarlah ide ingin membuat naga raksasa.
"Aku bosan melihat pagar tanamannya yang hanya lurus saja selama beberapa tahun. Aku berpikir akan membentuknya menjadi beberapa bentuk lonjong atau lainnya. Tapi kemudian aku berpikir akan membentuknya menjadi naga," jelas Brooker.
Yang paling menarik, Brooker dengan sabar memangkas dan membentuk pagar tanamannya sendiri. Dia melakukannya tanpa bantuan siapapun dalam jangka waktu yang lama. Brooker sendiri memang memiliki keahlian memangkas dan menumbuhkan pagar tanaman.
Memangkas dan membentuk tanaman juga menjadi sebuah seni yang berasal dari Mesir atau Persia. Selanjutnya kesenian ini berkembang ke Roma, Jepang, dan China. Meski begitu di jepang dan China, seni memangkas tanaman memiliki nuansa dan teknik yang berbeda.
Bagaimana pendapat Anda tentang naga hijau yang sedang tidur di halaman rumah Brooker ini?
Tak tanggung-tanggung, Brooker menghabiskan waktu 10 tahun untuk membentuk pagar tanaman sepanjang 150 kaki yang ada di rumahnya agar berbentuk naga. Awalnya Brooker hanya ingin mengubah bentuk pagar tanamannya saja. Namun keluarlah ide ingin membuat naga raksasa.
"Aku bosan melihat pagar tanamannya yang hanya lurus saja selama beberapa tahun. Aku berpikir akan membentuknya menjadi beberapa bentuk lonjong atau lainnya. Tapi kemudian aku berpikir akan membentuknya menjadi naga," jelas Brooker.
Yang paling menarik, Brooker dengan sabar memangkas dan membentuk pagar tanamannya sendiri. Dia melakukannya tanpa bantuan siapapun dalam jangka waktu yang lama. Brooker sendiri memang memiliki keahlian memangkas dan menumbuhkan pagar tanaman.
Memangkas dan membentuk tanaman juga menjadi sebuah seni yang berasal dari Mesir atau Persia. Selanjutnya kesenian ini berkembang ke Roma, Jepang, dan China. Meski begitu di jepang dan China, seni memangkas tanaman memiliki nuansa dan teknik yang berbeda.
Bagaimana pendapat Anda tentang naga hijau yang sedang tidur di halaman rumah Brooker ini?