Blog Iswanda Mengabarkan Seputar Berita Islam, Artis, Manfaat Khasiat dan Lain Sebagainya

TENTANG DESA PERTEGUHAN

Artikel terkait : TENTANG DESA PERTEGUHAN

PERTEGUHAN adalah desa yang terletak di kacamatan Simpang Empat, Tanah Karo. Desa ini sekarang banyak dikunjungi sebagai tempat wisata yang baru.
  

Dari desa Perteguhanlah kita dapat melihat Gunung Sinabung yang sedang erupsi dengan jelas Setiap orang yang ingin melihat Gunung Sinabung yang sedang erupsi, mereka selalu berhenti di desa Perteguhan karena dari desa tersebut dianggap aman.   

Desa Perteguhan sangat ramai dikunjungi terlebih pada malam hari karena pada malam hari akan lebih jelas melihat larva pijar yang dikeluarkan Gunung Sinabung. 

Kami pun sekeluarga Sabtu 1 Februari lalu menyempat diri untuk melihat erupsi Gunung Sinabung dari desa Perteguhan.   

Wow, ternyata sesampai di sana kami bertemu dengan beberapa wartawan media cetak. Dari mereka kami mengetahui pada pukul 10.00 WIB pagi terjadi erupsi yang sangat besar dan menelan korban jiwa.  

Ternyata dari korban tersebut ada beberapa rekan dari wartawan yang kami temui di desa Perteguhan tersebut. Ditempat itu juga kami melihat mobil tim SAR dan PMI menuju lokasi tempat korban yakni Desa Suka Meriah dan Desa Gurukinayan.  

Pada pukul 17.00 WIB kami pun pulang dan sesampai dirumah kami menghidupkan televisi ternyata korban jiwa mencapai belasan orang. Di situ terlihat, desa tersebut ternyata sudah seperti desa mati karena tidak berpenghuni lagi.

Artikel Blog Iswanda Lainnya :

Copyright © 2015 Blog Iswanda | Design by Bamz